Saya sebennarya masih awam soal Teknologi Informasi (TI),tapi ada keinginan untuk terus belajar. Karena saya punya prinsip belajar tidak mengenal usia.... jadi sampai kapanpun bisa belajar. Untuk membuat blog sendiri saya masih perlu belajar dengan orang-orang yang sekiranya sudah berkecimpung lama di dunia internet (Teknologi Informasi). Selain itu juga saya mencari referensi dari berbagai media baik itu internet, buku atau dari seseorang yang langsung memberi arahan kepada saya.
Sebenarnya saya bekerja juga tidak jauh dari dunia Teknologi, perusahaan saya bergerak di bidang telekomunikasi hanya belum mendalaminya. Semoga dengan membuat blog ini saya bisa lebih mendalami dan belajar banyak tentang Teknologi Informasi (TI) juga belajar bagaimana menulis sebuah posting yang baik dengan tampilan blog yang masih sederhana. Mungkin ini menjadi posting pertama saya di blog yang baru saya buat ( http://hendro-w.blogspot.com/ ).
9 Mei 2009
Pengalaman Baru Nge-Blog......
Diposting oleh
hendro wibowo
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung, silahkan berkomentar tapi jangan nyepam ya sob jangan meninggalkan link karena dianggap spam,cukup komen sebagai name/url saja ...